Ulasan: Meter Listrik Fasa Tunggal Seri iEM2050 Dari Schneider Electric

Bila ingin mencari Meter Listrik Fasa Tunggal yang mempunyai fitur komunikasi Modbus RTU RS-485, iEM2050 yang baru dilaunching ini patut dipertimbangkan. Meter keluaran Schneider ini memiliki harga yang cukup terjangkau lho. Berdasarkan pantauan admin di katalog 2019, meter ini dibanderol dengan harga Rp 1.773.200 (sudah termasuk PPN).

Meteran ini memiliki dimensi yang slim, W x H x D : 17.5 x 117 x 63 mm, sangat menghemat space. Meter ini dipasang di Din Rail dengan posisi vertical, dan tidak membutuhkan CT.

Untuk keakurasian, meter ini sudah Class 1 per IEC 62052-11 dan IEC 62053-21, yang artinya bahwa error dari hasil pengukuran yaitu sebesar 1 %.

Tegangan operasional berkisar dari 195 – 253 V AC dan arus operasional bisa sampai 45 A.

Data yang bisa ditarik antara lain Active Power, Apparent Power, Reactive Power, Current, Voltage, Frequency dan Power Factor.

Selain memiliki komunikasi modbus, meter ini juga memiliki keluaran pulsa untuk nilai kwh.

Konfigurasi dari meter dapat diatur dari button maupun dari komunikasi modbus.

Bagian bagian dari iEM2050 terlihat seperti gambar di bawah ini :

Kemudian untuk wiring nya terlihat seperti gambar di bawah ini :

Sekian yang dapat admin bagikan kepada pembaca yang budiman. Tongkrongin terus di zona otomasi ya, untuk mengetahui info dan tutorial terbaru seputar dunia automasi. Salam.

About Yunus Hadi Sisworo 14 Articles
Seorang Engineer yang memiliki interest di bidang control system/automation dan technopreneur. Pengajar training di “Pelatihan Otomasi“. Professional member dari ISA (000033630039). Kontak melalui : WA : +6285643557229 Email : yunushadisisworo@gmail.com

2 Komentar

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan.


*